Welcome

Berawal dari ketiadaan, kita berpikir dan belajar untuk menciptakan. Membuat segala sesuatunya menjadi lebih baik, lebih berarti dan lebih bermanfaat. "Mari berbagi manfaat" #Give thank to Allah, the Creator of all things.

Friday, December 16, 2011

Kejujuran Langka di Dunia Maya

 

Kompas.com - Kejujuran adalah hal yang langka ketika seseorang melakukan komunikasi di dunia maya, baik melalui email atau pun ruang chatting. Para pengguna komunikasi internet mayoritas mengatakan mereka lebih jujur ketika berbicara langsung atau tatap muka.

"Yang menarik adalah kebanyakan orang berbohong lebih sering saat berkomunikasi secara online," kata Mattitiyahu Zimbler, peneliti senior dari University of Massachusetts-Amherst.

Dalam penelitian yang dilakukannya, Zimbler melibatkan 220 mahasiswa dan meminta mereka berkomunikasi dengan orang berjenis kelamin sama selama 15 menit. Komunikasi dilakukan melalui email, instant message, atau tatap muka langsung.

Para partisipan studi memperkenalkan diri masing-masing dan percakapan mereka direkam. Kemudian para peneliti meminta partisipan melihat transkrip percakapan itu dan mencatat jika ada isi perbincaraan yang tidak jujur.

Para peneliti menemukan dalam waktu 15 menit rata-rata partisipan berbohong 1,5 kali. Kebohongan yang diucapkan masih tergolong minor, bahkan karena disebabkan lupa.

Para peneliti menyimpulkan orang berbohong paling sering di email, kemudian di urutan kedua di sarana chatting, dan terakhir saat berbicara langsung.

"Makin jauh mereka berjarak dengan orang, baik fisik atau psikologi, makin besar risikonya berbohong," kata Zimbler. Bahkan menurutnya ketika surat elektronik yang dikirimkan kepada orang yang berjarak sangat jauh mereka makin sering mereka tak jujur.

"Saat mengirim email kita tak perlu khawatir dengan aturan tertentu sehingga merasa lebih bebas untuk berbohong," katanya.

Sebaliknya, saat bertemu langsung tatap muka, sangat sulit untuk menyembunyikan kejujuran.

Sumber: http://health.kompas.com

0 komentar:

Post a Comment

Terimakasih telah membaca,

Semoga perjumpaan kali ini berkesan di hati sahabat-sahabat sekalian, silahkan diambil manfaatnya, serta dibawa pulang oleh-oleh pelajaran dan ilmunya. :)

Jika ingin meninggalkan jejak dan ingin mengirimkan komentar, Silahkan isi kotak komentar di bawah ini...

Mario Teguh's Quotes

Quotes

Blogger Jogja

Traffic Exchange

EasyHits4U.com - Your Free Traffic Exchange - 1:1 Exchange Ratio, 5-Tier Referral Program. FREE Advertising!

Wibiya provides a web toolbar that enables blogs and websites to integrate the most exciting services and web applications into their blog or website.